Re-alive this blog

Category: 0 komentar

Bulan Kedermawanan

 Rasulullah saw. bersabda: “Siapa saja yang mendekatkan diri kpd Allah  dengan perbuatan baik (sunnah/mandub) pada bulan Ramadhan, (ia diganjar pahala) sama seperti menunaikan suatu kewajiban (fardlu) pada bulan yang lain.  Siapa saja yang menunaikan kewajiban (fardlu) di bulan Ramadlan , (ia diganjar pahala) sama dengan orang yang mengerjakannya 70 kali kewajiban tersebut di bulan yang lain”. H.R Imam Ibnu Khuzaimah


Subhanallah, seperti yang sudah kita ketahui semenjak duduk di bangku SD. guru agama kita, guru mengaji kita, beliau-beliau selalu mengingatkan apa berkah dari bulan Ramadhan ini. Allah akan melipatgandakan pahala di bulan Ramadhan. betapa seharusnya kita sadar akan apa yang harus kita lakukan dibulan ini, inilah saat yang tepat untuk mengisi hari-hari kita dengan berbagai macam ibadah pahala. 


Pada bulan Ramadhan ini, Allah begitu dermawan membagi-bagikan pahala kepada hamba-Nya. lalu, kita sebagai manusia, apakah sudah membagi-bagikan rizki yang kita dapat kepada yang membutuhkan. Allah saja begitu dermawan di bulan ini, kita sebagai manusia seharusnya juga bersifat dermawan pada bulan ini. Apakah kita tidak malu kepada Allah ? 


Oleh karena itu, perbanyaklah sedekah, infaq, memberi ta'jil kepada yang berpuasa dsb. dan ikhlaskan semuanya karena Allah :)

Untuk mereka para aktivis

Tadi malam organisasi tempat saya bernaung mengirim sms tausiyah yang membuat saya ingin mengkaji lebih tentang itu. Sms tausiyahnya bertuliskan :

Bersyukurlah Allah memberimu banyak aktivitas karena bisa jadi itu cara Allah menjaga mu dan melindungimu. karena dengan begitu banyak aktivitas maka banyak waktu mu yang tak sia-sia.
Nikmati.....nikmati alur-Nya
Insya Allah, setelah hujan akan timbul pelangi 
Kelak semua lelah hari ini akan menjadi manis yang luar biasa
Semangat! karena kau tak biasa!
semoga kita termasuk orang-orang yang mendapat ridho-Nya dan akan dipertemukan disurga-Nya nanti
Jangan lupa mengaji walaupun hari ini sesibuk apapun temaan ^^
-Sms Tausiyah Rokim.

Subhanallah, betapa kata-kata tersebut menggerakkan hati saya :)
dalam Al-Quran Surat Al-Insyirah ayat 5-8


maka sungguh berserta kesulitan ada kemudahan (5).Sungguh beserta kesulitan ada kemudahan(6). Maka apabila kamu telah selesai dari suatu urusan, kerjakanlah dengan sungguh-sungguh urusan yang lain(7). Dan hanya kepada Rabbmulah hendaknya kamu berharap(8).

yap, kalau kita telaah, seorang aktivis yang selalu loncat dari satu rapat ke rapat lain, dari satu tempat langsung ke tempat lain maka setidaknya dia telah mengimplementasikan dan megamalkan surat Al-Insyirah ayat 7. Subhanallah dengan pahala yang akan dia terima.

Dan jika dia mengalami suatu ganjalan dalam aktivitasnya, dia akan selalu percaya pada janji Allah pada surat Al-Insyirah ayat 5 dan 6 dan selalu berpasrah diri kepada Allah SWT karena Allah SWT lah tujuannya akhir para aktivis itu. :)

Jadi bersemangatlah para pejuang di jalan Allah SWT, karena kita butuh menambahi gula dikehidupan kita agar kita dapat merasakan manisnya setelah semuanya berakhir.

Category: 0 komentar

Tausiyah Alert

Ketika jalan dakwah bergulir
Betapa nikmatnya letih yang kita rasakan
Betapa indahnya jalan yang penuh rintangan
Betapa sejuk ketika kita diterpa badai cobaan

Maka rengkuhlah dakwah dengan cinta
Dekap ia dengan pengorbanan
Hangatkan dengan ukhuwah
Sirami dengan air mata taubat
Hiasi dengan takwa
Sempurnakan wujudnya dengan akhlak mulia
dan Hadirkan hatimu sebagai pelita

IKRAR 2010

by Peserta Alert Rohis 48 2011

Category: 0 komentar